Latihan Soal Fisioterapi Batch 4
Soal 1: Budi mampu mengangkat beban dumbell 20kg sebanyak 9 repetisi. Berapa estimasi 1RM budi jika dihitung menggunakan rumus Epley?
A) 20kg
B) 26kg
C) 24kg
D) 15kg
Jawaban Benar: B) 26kg
Soal 2: Pada gangguan Carpal Tunnel Syndrome, jari yang mengalami keluhan kesemutan adalah
A) Jari 1,2,3 dan setengah jari 4
B) Jari 2,3,4 dan setengah jari 5
C) Jari 1 dan 2
D) Jari 3,4, dan 5
Jawaban Benar: A) Jari 1,2,3 dan setengah jari 4
Soal 3: Pengukuran panjang segmental tungkai dibagi menjadi apparent leg length, true leg length, dan bone leg length. Apparent leg length adalah pengukuran panjang tungkai dari
A) SIAS ke malleolus medial melalui patela
B) Trocheantor mayor ke kondilus lateralis dan dari kondilus medialis ke malleolus medialis
C) Umbilikus ke malleolus medial
D) SIAS ke malleolus lateral melalui patela
Jawaban Benar: C) Umbilikus ke malleolus medial
Soal 4: Pengukuran panjang segmental tungkai dibagi menjadi apparent leg length, true leg length, dan bone leg length. True leg length adalah pengukuran panjang tungkai dari
A) SIAS ke malleolus medial melalui patela
B) Trocheantor mayor ke kondilus lateralis dan dari kondilus medialis ke malleolus medialis
C) Umbilikus ke malleolus medial
D) SIAS ke malleolus lateral melalui patela
Jawaban Benar: A) SIAS ke malleolus medial melalui patela
Soal 5: Pengukuran panjang segmental tungkai dibagi menjadi apparent leg length, true leg length, dan bone leg length. Bone leg length adalah pengukuran panjang tungkai dari
A) SIAS ke malleolus medial melalui patela
B) Trocheantor mayor ke kondilus lateralis dan dari kondilus medialis ke malleolus medialis
C) Umbilikus ke malleolus medial
D) SIAS ke malleolus lateral melalui patela
Jawaban Benar: B) Trocheantor mayor ke kondilus lateralis dan dari kondilus medialis ke malleolus medialis
Soal 6: Konsep pengaplikasian tapping dibagi menjadi dua metode yaitu inhibisi dan fasilitasi. Konsep inhibisi digunakan untuk menginhibisi otot yang mengalami overuse/spasme pada kondisi akut. Sedangkan konsep fasilitasi digunakan untuk otot yang mengalami kelemahan (muscle weakness) dengan kondisi kronis. Berapa persentase tarikan taping untuk kekuatan otot (fasilitasi)?
A) 10-20%
B) 10-45%
C) 15-25%
D) 15-35%
Jawaban Benar: D) 15-35%
Soal 7: Konsep pengaplikasian tapping dibagi menjadi dua metode yaitu inhibisi dan fasilitasi. Konsep inhibisi digunakan untuk menginhibisi otot yang mengalami overuse/spasme pada kondisi akut. Sedangkan konsep fasilitasi digunakan untuk otot yang mengalami kelemahan (muscle weakness) dengan kondisi kronis. Berapa persentase tarikan taping untuk pelemasan otot (inhibisi)?
A) 10-20%
B) 10-45%
C) 15-25%
D) 15-35%
Jawaban Benar: C) 15-25%
Soal 8: Bagaimana cara menggunakan kruk yang tepat untuk naik ke tangga?
A) Kaki yang sehat pertama, kemudian kedua kruk berbarengan dengan kaki yang cedera (diulangi)
B) Kedua Kruk terlebih dahulu, kemudian kaki yang cedera, lalu kaki yang sehat (diulangi)
C) Kaki yang sakit pertama, kemudian kedua kruk berbarengan dengan kaki yang sehat (diulangi)
D) Satu persatu mulai dari kruk kanan, kruk kiri, kemudian kaki sehat, kemudian kaki sakit (diulangi)
Jawaban Benar: A) Kaki yang sehat pertama, kemudian kedua kruk berbarengan dengan kaki yang cedera (diulangi)
Soal 9: Bagaimana cara menggunakan kruk yang tepat untuk turun ke tangga?
A) Kaki yang sehat pertama, kemudian kedua kruk berbarengan dengan kaki yang cedera (diulangi)
B) Kedua Kruk terlebih dahulu, kemudian kaki yang cedera, lalu kaki yang sehat (diulangi)
C) Kaki yang sakit pertama, kemudian kedua kruk berbarengan dengan kaki yang sehat (diulangi)
D) Satu persatu mulai dari kruk kanan, kruk kiri, kemudian kaki sehat, kemudian kaki sakit (diulangi)
Jawaban Benar: B) Kedua Kruk terlebih dahulu, kemudian kaki yang cedera, lalu kaki yang sehat (diulangi)
Soal 10: Metode pemasangan SWD untuk nyeri punggung adalah
A) Cross fire method
B) Monopholar method
C) Coplanar method
D) Contraplanar method
Jawaban Benar: C) Coplanar method
Soal 11: Orthosis yang tepat digunakan untuk CTEV adalah
A) KAFO
B) AFO
C) Splint
D) TLSO
Jawaban Benar: B) AFO
Soal 12: Tn. X usia 45 tahun dengan keluhan nyeri pada bahu kanan. Setelah diperiksa oleh fisioterapi ditemukan pembatasan gerak dengan pola kapsuler. Ciri-ciri dari pola kapsuler bahu adalah
A) Ekso>abd>endo
B) Abd>ekso
C) Endo>abd>ekso
D) Ekso>abd
Jawaban Benar: A) Ekso>abd>endo
Soal 13: Tn. X usia 45 tahun dengan keluhan nyeri pada bahu kanan. Setelah diperiksa oleh fisioterapi ditemukan pembatasan gerak dengan pola non kapsuler. Ciri-ciri dari pola non kapsuler bahu adalah
A) Ekso>abd>endo
B) Abd>ekso
C) Endo>abd>ekso
D) Ekso>abd
Jawaban Benar: B) Abd>ekso
Soal 14: Tes yang digunakan untuk mengetahui adanya gangguan keseimbangan seseorang (penglihatan, vestibular, dan cerebellum). Tes ini juga berfungsi mengetahui kondisi bagian otak dan sumsum tulang belakang terhadap keseimbangan. Pemeriksa akan memberikan instruksi untuk beridiri di lantai tanpa sepatu. Kemudian menginstruksikan pasien untuk menutup matanya. Waktu yang dipertahankan kurang lebih selama 30 detik. Apakah nama tes tersebut?
A) Walking tandem
B) SEBT
C) Six minute walking tes
D) Romberg tes
Jawaban Benar: D) Romberg tes
Soal 15: Posisi tengkurap, dada kiri diputar naik 45derajat (miring ke kiri). Bed bagian kaki ditinggikan sekitar 40cm. Merupakan posisi postural drainage untuk drainase bagian...
A) Lobus bawah kiri segmen superior
B) Segmen apical lobus atas
C) Lobus atas segmen anterior
D) Lobus atas kiri
Jawaban Benar: A) Lobus bawah kiri segmen superior
Soal 16: (1) Instruksikan pasien untuk bernafas beberapas kali seperti biasa untuk persiapan. (2) Setelah itu ditarik nafas sedalam dalamnya dengan cepat dan kuat. (3) Lalu hembuskan nafas sedalam dan sekosong serta secepat mungkin. (4) Pembuangan nafas harus disentak, yang berarti dipaksa, tahan selama minimal 3 detik. Merupakan cara pengukuran spirometri dari...
A) Forced vital capacity (FVC)
B) Slow vital capacity
C) Maximum voluntary ventilation
D) Benar semua
Jawaban Benar: A) Forced vital capacity (FVC)
Soal 17: (1) Instruksikan pasien untuk bernafas beberapa kali seperti biasa untuk persiapan. (2) Lalu tarik nafas sedalam dalamnya jangan disentak dan jangan ditahan. (3) Setelah penuh buang nafas sampai kosong (maksimal), lalu nafas biasa kembali beberapa kali untuk mengakhiri tes. Merupakan cara pengukuran spirometri dari...
A) Forced vital capacity (FVC)
B) Slow vital capacity
C) Maximum voluntary ventilation
D) Salah semua
Jawaban Benar: B) Slow vital capacity
Soal 18: Instruksikan pasien untuk menarik nafas lalu menghembukan secepat mungkin dan sedalam mungkin berkali kali selama 12 sampai 15 detik. Merupakan cara pengukuran spirometri dari...
A) Forced vital capacity (FVC)
B) Slow vital capacity
C) Maximum voluntary ventilation
D) Benar semua
Jawaban Benar: C) Maximum voluntary ventilation
Soal 19: Hasil spirometri dikatakan obstruksi jika bernilai...
A) VEP1 kurang dari 80% nilai prediksi
B) VEP1 lebih dari 80% nilai prediksi
C) KV kurang dari 80% nilai prediksi
D) Benar semua
Jawaban Benar: A) VEP1 kurang dari 80% nilai prediksi
Soal 20: Hasil spirometri dikatakan restriktif jika bernilai...
A) VEP1 kurang dari 80% nilai prediksi
B) VEP1 lebih dari 80% nilai prediksi
C) KV kurang dari 80% nilai prediksi
D) Benar semua
Jawaban Benar: C) KV kurang dari 80% nilai prediksi
Soal 21: Nilai 1+ pada skala asthworth (modified) adalah...
A) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal pada akhir gerakan
B) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal setelah melewati setengah ROM
C) Ada tanda yang lebih tinggi dalam peningkatan tonus yang ditandai dengan kesulitan menggerakkan pasif tetapi masih mudah bergerak pada beberapa bagian
D) Ada tahanan yang kuat sehingga sulit bergerak karena peningkatan tonus yang sangat tinggi
Jawaban Benar: B) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal setelah melewati setengah ROM
Soal 22: Nilai 1 pada skala asthworth (modified) adalah...
A) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal pada akhir gerakan
B) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal setelah melewati setengah ROM
C) Ada tanda yang lebih tinggi dalam peningkatan tonus yang ditandai dengan kesulitan menggerakkan pasif tetapi masih mudah bergerak pada beberapa bagian
D) Ada tahanan yang kuat sehingga sulit bergerak karena peningkatan tonus yang sangat tinggi
Jawaban Benar: A) Ada sedikit peningkatan tonus yang ditandai dengan adanya tahanan minimal pada akhir gerakan
Soal 23: Nilai ROM untuk knee adalah
A) (S) 0-0-135
B) (F) 0-0-135
C) (R) 0-0-135
D) (T) 0-0-135
Jawaban Benar: (A) (S) 0-0-135
Soal 24: Interpretasi indeks barthel "grager" 61-90 adalah
A) Mandiri
B) Ketergantungan ringan
C) Ketergantungan sedang
D) Ketergantungan berat
Jawaban Benar: B) Ketergantungan ringan
Soal 25: Stress fracture pada pars interarticularis dan disertai pergeseran dari ruas vertebra adalah
A) Spondylolisis
B) Spondylosis
C) Spondyloarthritis
D) Spondylolistesis
Jawaban Benar: D) Spondylolistesis
Report Card
Total Terjawab: 0
Benar: 0
Salah: 0
Percentage: 0%